Terbaik, Siswi SMAN 1 Manggar Ini Raih Medali Emas Geoolympic ITS 2023
Foto bersama Monicka bersama kepala SMAN 1 Manggar Sabarudin dan guru pembimbing-Ist-
"Tentunya tidak mudah, karena saya menyaksikan bagaimana Monic berjuang untuk sampai ke titik ini. Saya benar-benar bersyukur dan tentunya berterima kasih kepada Monic atas kerjakerasnya dalam mengharumkan nama SMAN 1 Manggar," ujarnya.
BACA JUGA:HP Baterai Tahan Lama Harga 2 Jutaan, Samsung Galaxy M12 5G Pilihan Tepat
Sabarudin juga berharap, semoga prestasi ini banyak memberikan inspirasi seperti yang sudah disampaikan Monicka dan Hariyanto selaku pembimbing. Karena memang benar hikmah dapat banyak belajar bahwa kegagalan bukan akhir segalanya.
"Kita harus tetap berjuang sehingga akhirnya buah yang manis dapat kita petik. Terimakasih tentunya kepada kedua orang tua Monic, pembimbing, serta keluarga besar SMAN 1 Manggar atas dukungannya yang tidak pernah putus. SMAN 1 Manggar, totalitas kunci kualitas," pungkas Sabarudin.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: sman 1 manggar