Samsung Ungkap Keunggulan Exynos 2400 di Galaxy S24 Series, Gamer Wajib Tahu

Samsung Ungkap Keunggulan Exynos 2400 di Galaxy S24 Series, Gamer Wajib Tahu

Exynos 2400 hadirkan pengalaman gaming yang lebih maksimal dengan peningkatan performa 1,7x--Samsung

Ukuran vapor chamber yang lebih besar ini bertujuan untuk meningkatkan performa perangkat, terutama saat digunakan untuk aktivitas berat. Selain itu, Anda juga tidak perlu khawatir untuk menikmati gaming yang lebih maksimal, karena Exynos 2400 dengan teknologi fabrikasi 4nm generasi ketiga membuat penggunaan baterai lebih hemat dan tahan lama.

Soal performa, Exynos 2400 tidak perlu diragukan lagi. Exynos 2400 menggunakan Samsung Xclipse 940 GPU dengan arsitektur AMD RDNA™3 terbaru yang meningkatkan kinerja teknologi ray tracing untuk membuat visual game lebih realistis. Anda bisa menikmati grafis yang luar biasa hingga ke detail dan kompleksitas terkecil, seperti pantulan objek yang nyata di cermin dan air, bayangan karakter yang jelas, hingga pencahayaan yang lebih alami.

BACA JUGA:7 Keunggulan One UI 6 Terbaru Samsung, Motret Layaknya Profesional dengan Teknologi AI Kamera Galaxy

Exynos 2400 juga membuat Anda bisa menikmati gameplay yang lebih responsif dengan kinerja CPU yang 1,7x lebih tinggi dari generasi sebelumnya. Pengalaman mobile gaming Anda juga menjadi lebih immersive karena layar Galaxy S24 dan S24+ mendukung adaptive refresh rates dari 1Hz hingga 120Hz, sehingga gerakan karakter di game lebih lancar, bahkan saat game menampilkan animasi yang cepat.

Anda bisa bebas menggunakan setting ‘rata kanan’ saat bermain game dengan Galaxy S24 dan S24+ tanpa takut lagging atau grafis yang ‘patah-patah’.

Performa AI yang Meningkat Drastis 

Galaxy AI adalah salah satu fitur unggulan dari Galaxy S24 Series, termasuk Galaxy S24 dan S24+. Dengan Galaxy AI, Anda bisa merasakan pengalaman berkomunikasi tanpa hambatan dan berbagai kemudahan lainnya yang belum pernah ada di perangkat Galaxy sebelumnya. Untuk itu, Anda membutuhkan chipset dengan kemampuan NPU yang handal agar performa AI berjalan lancar. 

Exynos 2400 hadir dengan NPU yang diperbarui yang menghasilkan peningkatan kinerja AI 14,7x dibanding generasi sebelumnya. Galaxy S24 dan S24+ bisa menjalankan komputasi tingkat tinggi dan mengolah data dalam jumlah besar dengan lebih cepat untuk memungkinkan adanya on-device mobile AI yang andal sebagai salah satu dasar dari Galaxy AI.

BACA JUGA:Bingung Pilih yang Mana? Ini Keunggulan Spesifikasi HP Vivo Y17s Vs Samsung Galaxy A05s

Galaxy AI memberikan pengalaman mobile yang baru bagi para pengguna Galaxy S24 dan S24+. Pengguna dapat berkomunikasi dengan lancar dalam berbagai bahasa dengan Live Translate dan Chat Assist, meningkatkan efisiensi dengan Note Assist dan Transcript Assist, dan mencari informasi dengan cepat menggunakan Circle to Search with Google.

Galaxy S24 dan S24+ juga dilengkapi dengan Galaxy AI editing tools, seperti Background filling, Reflection Eraser, dan Object Eraser yang memudahkan pengguna membuat konten foto dan video yang lebih menarik.

Teknologi Pemrosesan Gambar yang Cerdas

Exynos 2400 adalah chipset terbaru dari Samsung yang memiliki kemampuan yang lebih handal daripada Exynos 2200. Salah satu peningkatan kemampuan ini terletak pada pengambilan dan pemrosesan gambar pada kamera.

Adapun Exynos 2400 dilengkapi dengan NPU dan arsitektur ISP yang diperbarui yang mendukung ProVisual Engine di Galaxy S24 dan S24+ untuk memastikan pengguna dapat mengambil foto dan video berkualitas tinggi kapan pun dan di mana pun.

Chipset  Exynos 2400 memiliki AI ISP yang dapat mengidentifikasi banyak objek secara bersamaan dan menerapkan pengaturan white balance, exposure, dan dynamic range yang paling sesuai secara otomatis untuk menghasilkan foto seperti menggunakan kamera profesional. Jadi, tidak peduli foto apa yang pengguna ambil, baik itu selfie, portrait mode, wide angle, atau zoom, maka hasilnya akan detail di setiap piksel.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: