Jadi Tuan Rumah DWG G20, Belitung Dapat Nilai Plus dari Menko Marves

Jadi Tuan Rumah DWG G20, Belitung Dapat Nilai Plus dari Menko Marves

Penjabat Gubernur Provinsi Bangka Belitung (Babel), Ridwan Djamaluddin--

“Dimana hal ini nanti untuk kegiatan pembangunan berkelanjutan,” imbuh Pj Gubernur Babel.

Dalam kegiatan ini juga seluruh Delegasi G20 DMM merasa begitu takjub dengan panorama pariwisata yang ada di Kabupaten Belitung, khususnya wisata pantai. 

“Kesan mereka (delegasi) pantai kita begitu luar biasa, padahal itu baru mereka liat yang ada, belum lagi yang eksotik, yang agak jauh kan,” ujar Ridwan.

Ridwan melihat potensi ini dan mengusulkan untuk membuat paket-paket wisata agar lebih tertata. Agar nantinya dapat menarik para wisatawan menetap lebih lama di Negeri Laskar Pelangi ini.

BACA JUGA:Ada Bazar UMKM Festival G20, Lokasinya Depan Galeri KUMKM Belitung

Kekayaan alam hingga budaya yang ditawarkan Bangka Belitung cukup luas, tinggal bagaimana tugas Pemerintah dalam mengemas daerah-daerah tempat wisata itu lebih indah lagi.

“Selain itu, kita juga harus mengemas hal ini dengan kegiatan-kegiatan Nasional ataupun Internasional. Seperti Triathlon dan lain-lainnya, agar para wisatan ini tidak hanya datang sekali tetapi berkali-kali,” tandasnya.(tob)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: