Bahaya Bully Bagi Siswa SD dan Cara Pencegahannya

Bahaya Bully Bagi Siswa SD dan Cara Pencegahannya

Ayu Diah Widowaty--

Jenis bully ini juga berkaitan dengan rendahnya nilai moral dan agama. Norma yang ada dalam kehidupan sehari-hari juga belum dimengerti dengan baik oleh siswa Sekolah Dasar.

Cyber Bullying

Seiring pergantian tahun, perkembangan teknologi jadi semakin modern dan canggih. Apabila tak dimanfaatkan dengan baik, maka bisa menimbulkan berbagai dampak negatif.

Adapun salah satu dampak negatifnya ialah memicu cyber bullying. Siswa Sekolah Dasar saat ini sudah mengerti kemajuan teknologi sehingga tak asing lagi dengan tindakan cyber bullying.

Untuk contoh tindakan yang termasuk cyber bullying meliputi mengirimkan rekaman video intimidasi. Selain itu, jenis bully ini juga diperlihatkan dengan menulis komentar jahat di sosial media korban.

Upaya Guru Dalam Mencegah Bully

Bahaya bully bagi siswa SD, baik itu pelaku maupun korban memanglah sangat mengkhawatirkan. Oleh karena itu, dibutuhkan peran guru dalam mencegah tindakan bully. Lantas apa saja upaya yang bisa dilakukan guru dalam mencegah bully?

Menciptakan Pedoman yang Tegas

Salah satu caranya ialah dengan menciptakan pedoman yang jelas dan tegas terhadap bully. Pedoman tersebut harus dipatuhi oleh semua siswa Sekolah Dasar.

Membuat Kesepakatan Bersama

Upaya lainnya yang bisa dilakukan guru ialah membuat kesepakatan bersama tentang konsekuensi tindakan bully. Kesepakatan tersebut harus mendapatkan persetujuan dari semua siswa.

Membangun Suasana yang Hangat

Alih-alih memberikan hukuman dari tindakan bully, lebih baik untuk membangun suasana yang hangat. Hal ini bisa menciptakan iklim positif bagi semua siswa. Dampak positif lainnya yakni suasana yang hangat bisa mendukung proses kegiatan belajar mengajar sehingga berjalan lebih efektif.

Tidak Membeda-bedakan atau Pilih Kasih

Hindari tindakan diskriminasi karena akan membuat siswa menjadi iri. Pembuatan pilih kasih atau membeda-bedakan siswa akan memicu tindakan bully.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: