Sudah Ada yang Transfer, Awas Modus Penipuan Mengatasnamakan ‘Ida Dayak’

Sudah Ada yang Transfer, Awas Modus Penipuan Mengatasnamakan ‘Ida Dayak’

Ida Dayak yang melakukan ritual pengobatan--Media Sosial

Hal yang cukup janggal, tertera kalimat yang bernada memaksa. Wajib membeli Minyak Bintang Ibu Ida Dayak jika ingin berobat.

Harga Minyak Bintang Ibu Ida Dayak Rp 100.000,- (kupon berobat & No antrian) dan disertai pembayaran via transfer ke BRI atau BNI.

Tapi di sini tidak dicantumkan nomor rekening. Hanya, calon pasien diminta mecantumkan nomor WA aktif. Dari sini modusnya, nomor rekening akan dikirim via WA aktif calon pasien?

Ironisnya, ketika media ini menyatakan akan memberitakan kedatangan Ida Dayak, tampak sang admin keberatan dan menyatakan dengan alasan kuoata terbatas. Dan ketika kembali dihubungi hingga tadi malam, nomor WA sudah tidak aktif lagi, hanya ceklis.

Ida Dayak yang Lagi Viral

Sosok Ida Dayak yang menjadi pembicaraan publik dipercaya menyembuhkan penyakit lewat pengobatannya. Namun, viralnya Ida Dayak inilah yang dimanfaatkan oleh oknum dengan modus penipuan menyebarkan informasi pengobatan di daerah-daerah yang ada di Indonesia.

Kasus yang sama pernah terjadi di Bengkulu. Informasi yang beredar dan mengabarkan Ida Dayak akan ke Bengkulu dari tanggal 17 April hingga 20 April 2023. Dan, terbukti semua itu akhirnya dipastikan tidak benar atau hoaks.

Sehubungan dengan ini, Ida Dayak sendiri meminta kepada masyarakat untuk tidak percaya dengan media sosial manapun karena Ia hanya memiliki 2 akun resmi saja. Selain dari pada 2 akun channel itu, maka dipastikan berita palsu atau bohong.

BACA JUGA:Astagfirullah, Kakak Kandung Tega Cabuli Adik Sendiri, Bahkan Sudah 5 Kali

“Ibu Ida Dayak hanya memiliki 2 akun channel resmi yaitu Arjuna Ganteng dan Petualang Ibu Dayak. Selain itu sudah pasti tidak benar. Jangan dipercaya toh. Saya cuman jalan sama suami dengan pendamping 1 itu saja. Tidak ada yang lain,” sambungnya.(red)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: