Liga 3 2023 akan Kembali Bergulir di Babel, Ini Jadwal Pelaksanaannya

Liga 3 2023 akan Kembali Bergulir di Babel, Ini Jadwal Pelaksanaannya

Kompetisi Liga 3 Babel di Stadion Pangkallalang, Tanjungpandan, Belitung tahun 2021 lalu--

BELITONGEKSPRES.CO.ID, TANJUNGPANDAN - Kabar gembira pecinta sepak bola, Liga 3 tahun 2023 akan kembali bergulir di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel).

Pelaksanaan kompetisi Liga 3 Babel yang sempat tertunda, rencananya setelah pekan olahraga provinsi (Porprov) Agustus 2023 mendatang.

"Tahun ini dipastikan Liga 3 Indonesia akan digelar," kata Ketua Asosiasi Provinsi (Asprov) Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (Asprov PSSI) Babel Mintra Jaya, Selasa (2/5/2023).

Digelar kembali sepak bola kasta ketiga di Babel ini sebagai obat kerinduan masyarakat tentang sepakbola. Sebab para tahun 2020 hingga 2021, masyarakat dilarang menonton sepakbola lantaran Pandemi Covid-19.

Sedangkan pada tahun 2023 sepak bola Liga 2 dan Liga 3 dihentikan lantaran adanya tragedi Kanjuruhan Malang Jawa Timur, yang menewaskan ratusan suporter sepakbola.

BACA JUGA:Ternyata Ini Permasalahan Utama di Lingkungan Pendidikan Belitung, Terungkap di Momen Hardiknas 2023

BACA JUGA:Luar Biasa! Kepala SMAN 1 Manggar Sabarudin Raih 2 Penghargaan Sekaligus di Momen Hardiknas 2023

"Pada tahun 2023 ini sepak bola akan bisa dihadiri suporter atau penonton," ungkap Mintra Jaya yang akrab disapa Akhwen ini.

Dia memprediksi sepak bola di Babel tahun ini akan ramai. Sebab selain Liga 3 juga ada ajang Porprov di Pulau Bangka. Di Porprov nanti, cabang olahraga sepak bola juga akan dipertandingkan.

"Informasi yang kami terima, tujuh kabupaten dan kota di Babel cabang sepakbola bola, mereka mengambil bagian," jelas Akhwen.

Dia menambahkan, diperkirakan seluruh event sepak bola akan berlangsung pada Bulan September 2023. Yakni setelah ajang Porprov Babel di Pulau Bangka.

"Di tahun ini, selain Liga 3 dan Porprov juga ada event lain. Yakni liga remaja atau yang dikenal Piala Soeratin. Dan juga liga Pertiwi atau Galanita (sepak bola Wanita)," tandasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: