Geger, Warga Desa Tanjung Binga Temukan Pria Meninggal Gantung Diri

Geger, Warga Desa Tanjung Binga Temukan Pria Meninggal Gantung Diri

Polisi saat melakukan evakuasi terhadap mayat korban yang meninggal gantung diri di salah satu kontrakan Desa Tanjung Binga-ist-

BELITONGEKSPRES.CO.ID - Warga digegerkan dengan penemuan mayat pria di salah satu kontrakan di Jalan Ujung Tanjung Desa Tanjung Binga, Kecamatan Sijuk Belitung, Kamis (1/6/2023).

Diduga pria berinisial P (28) tewas bunuh diri. Sebab pada saat ditemukan sekira 07.00 WIB, korban dalam kondisi menggantung di dalam kontrakan yang diketahui milik Aji Ambang.

Kasatreskrim Polres Belitung AKP Jean Alvin Sinulingga mengatakan, peristiwa tersebut pertama kali diketahui oleh teman korban berinial YR. Saat itu dia pulang melaut.

Lalu dia hendak masuk ke dalam kontrakan tersebut. Sedangkan kontrakan dalam kondisi terkunci, setelah itu dia mengetuk dan memanggil korban.

BACA JUGA:Latihan Gabungan Jalak Sakti dan Trisula Perkasa 2023 Ditutup, Jadi Tolak Ukur Kemampuan Prajurit TNI AU

BACA JUGA:Langsung Cuan, Link Aplikasi Penghasil Saldo Dana Tercepat, Dapat Rp 60 Ribu Tanpa Deposit

Namun tidak ada respon. Hingga akhirnya, YR mendorong pintu tersebut. Saat pintu terbuka, lalu ia masuk dan dia terkejut setelah melihat korban meninggal dalam kondisi menggantung.

Setelah melihat hal itu, dia melaporkan ke pemilik kontrakan dan masyarakat setempat. Lalu, warga sekitar menginformasikan ke pihak kepolisian seperti Bhabinkamtibmas, Polsek Sijuk dan Polres Belitung.

Mendapat informasi itu, Tim Identifikasi Satreskrim Polres Belitung langsung mendatangi lokasi untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). 

Dari hasil observasi, korban yang merupakan warga Desa Gantung Belitung Timur itu, meninggal karena adanya luka lebam di bagian leher akibat jeratan tali.

BACA JUGA:Heboh Smartphone Itel S23 4G, HP Murah RAM 8/128 GB, Gimana Performanya?

BACA JUGA:Orang Pintar Nggak Cuma dari Jawa, Siswa SMPN 1 Kelapa Kampit Ini Diterima di SMA Pradita Nusantara

Berdasarkan keterangan saksi-saksi, korban terakhir kali terlihat pada hari Rabu (31/5) sore. Hingga saat ini, belum diketahui secara pasti alasan korban melakukan perbuatan tersebut.

"Diduga korban sebelumnya ada masalah keluarga. Dan sempat menghubungi kakak perempuan korban perihal masalahnya tersebut," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: