Eka Sayangkan Tak Ada Dukungan Anggaran Pemprov Babel di Festival JPJR Beltim 2023

Eka Sayangkan Tak Ada Dukungan Anggaran Pemprov Babel di Festival JPJR Beltim 2023

Anggota DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Eka Budiartha.-Ist-

BELITONGKSPRES.CO.ID - Anggota DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Eka Budiartha menyayangkan tidak adanya dukungan anggaran Pemprov di festival Jelajah Pesona Jalur Rempah (JPJR) Belitung Timur (Beltim) 2023.

Padahal, Festival JPJR Beltim termasuk dalam Kalender Karisma Event Nasional Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI yang sudah dilaksanakan pada 2-6 September 2023.

"Saya sayangkan tidak ada support (dukungan) anggaran dari Pemprov Babel terhadap kegiatan Festival JPJR Beltim 2023," ujar Eka Budiartha kepada Belitong Ekspres, Minggu (10/9).

Menurutnya, festival JPJR merupakan kegiatan pariwisata event nasional. Maka, ia memberikan apresiasi atas terlaksananya event tersebut guna meningkatkan ekonomi dan pariwisata di Beltim.

BACA JUGA:Eka Budiartha: PT Foresta Wajib Bangun Kebun Plasma untuk Masyarakat Setempat

BACA JUGA:Sedap, Cuan Saldo DANA Gratis Modal Unggah Resep Masakan

"Saya mengapresiasi festival JPJR Beltim untuk meningkatkan pariwisata melalui kegiatan kebudayaan berskala nasional," sebut Politisi Partai Bulan Bintang (PBB) itu.

Lebih lanjut Eka Budiartha mengatakan, Kabupaten Beltim mempunyai keunggulan di bidang pariwisata yakni pariwisata pulau-pulau kecil dan geopark.

Maka dari itu, sudah selayaknya Pemprov Babel memberikan dukungan anggaran maksimal. Dengan begitu bisa memberikan kontribusi maksimal terhadap pengembangan pariwisata Beltim.

Oleh karena itu, ia menyayangkan, event berskala nasional tersebut tidak ada bantuan anggaran dari Pemprov. Eka menilai hal ini kontradiktif dengan pernyataan yang mengatakan pariwisata adalah sektor unggulan di Provinsi Kepulauan Babel.

BACA JUGA:Eka Budiartha Pertanyakan Penentuan Indeks K Harga TBS Sawit di Bangka Belitung

BACA JUGA:Mau Dapat Pinjaman KUR BRI 2023? Ini Kriteria UMKM yang Dimudahkan

"Mestinya harus ada anggaran yang maksimal dari OPD terkait untuk mendukung pengembangan pariwisata di Beltim dan Belitung. Termasuk juga dukungan dermaga laut untuk pulau-pulau kecil dalam rangka pengembangan destinasi wisata tersebut," pungkas Eka Budiartha.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: