Ratusan Kelompok Peserta Siap Ramaikan Pawai Pembangunan Belitung 2023
Mobil Hias Dinas Perikanan Belitung yang menjadi juara pawai pembangunan daerah Belitung 2022 lalu-Dok/BE-
BELITONGEKSPRES.CO.ID, TANJUNGPANDAN - Ratusan kelompok peserta siap meramaikan pawai pembangunan daerah Kabupaten Belitung dalam rangka peringatan sumpah pemuda tahun 2023.
Kepala Bidang Layanan Kepemudaan Dinas Pemuda Dan Olahraga (Dispora) Belitung, Thamrin mengatakan, jumlah peserta yang mendaftar hingga Selasa (24/10/2023) pukul 10:00 sudah mencapai 156 kelompok.
Menurut dia, pawai pembangunan mengangkat tema "melalui semangat sumpah pemuda mari kita satukan tekad dan gerakan dalam berkarya membangun Belitung".
"Sedangkan sub tema yakni "pemuda kreatif untuk Belitung maju, semangat pemuda mengubah dunia, pemuda pelopor membawa obor perubahan," ujar Thamrin kepada Belitong Ekspres.
BACA JUGA:Pawai Pembangunan Daerah Belitung 2023 Digelar Oktober, Catat Tanggalnya!
BACA JUGA:Taufik Mardin Optimis Bisa Menangkan Pasangan Ganjar-Mahfud di Pulau Belitung
Agenda rutin tahunan pawai pembangunan daerah Belitung ini akan dilaksanakan pada Selasa (31/10/2023) mendatang. Sementara untuk peserta pawai yakni peserta jalan kaki sepeda hias, motor hias dan mobil hias.
Antara lain, terdiri dari peserta jalan kaki SD sejumlah 23 kelompok, jalan kaki SMP, MTS ada 12 kelompok, SMA dan SMK serta MAN ada 13 kelompok, sedangkan jalan kaki umum ada 42 kelompok.
Lalu, sepeda hias SD ada 7 kelompok, SMP dan MTS ada 13 kelompok, sedangkan motor hias umum ada 16 kelompok dan motor hias instansi ada 3 kelompok serta mobil hias umum ada 24 peserta kelompok.
"Pendaftaran pawai sudah mulai tanggal 2 hingga 23 oktober, akan tetapi, jika masih ada yang daftar hingga Jumat pada jam kerja ini masih kita layani," sebut Thamrin.
BACA JUGA:Melalui Penyebarluasan Perda, Taufik Mardin Dukung Persiapan Revalidasi Geopark Belitung
BACA JUGA:Stok BBM di Bangka Belitung Jelang Nataru Cuma 3 Hari, BPJ Ambil Langkah Antisipasi Kelangkaan
Dia menambahkan, pelaksanaan pawai pembagunan pada Selasa (31/10) mulai pukul 12:30 wib, sedangkan panggung kehormatan di depan kantor Bappeda atau kantor Pokja Wartawan Belitung.
"Persiapan kita panitia mencapai 90 persen, tinggal Technical meeting nanti Kamis jam 2, kalau itu sudah tinggal pelaksanaan nanti," tukas Thamrin.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: