Lagi! Penyelundupan Pasir Timah Ilegal di Belitung Digagalkan Polisi, Puluhan Ton Diamankan

Penyelundupan Pasir Timah Ilegal di Belitung Digagalkan Polisi, Puluhan Ton Diamankan--(Ist/Polda Babel)
Menurut Fauzan, keberhasilan operasi ini tidak lepas dari kerja keras tim yang telah melakukan pemantauan intensif. Awalnya, penyidik mendapatkan informasi terkait aktivitas penyelundupan dari Pelabuhan Tanjung RU menuju Pelabuhan Nyato Petaling.
Setelah melakukan penyelidikan, tim menemukan dua truk yang diduga bermuatan pasir timah bersembunyi di hutan Desa Petaling. Dini hari, kedua truk tersebut mulai bergerak menuju pelabuhan, dan saat itulah polisi langsung melakukan pengamanan.
BACA JUGA:Mudah! Cara Tukar Uang Baru di Bank Mandiri 2025, Cuma Ini Syaratnya
BACA JUGA:Kejagung Dalami Kasus Korupsi Timah, 3 PNS Babel dan 5 Swasta Diperiksa
“Sejumlah orang telah diamankan dalam operasi ini, termasuk pengangkut dan anak buah kapal. Untuk hasil penyelidikan lebih lanjut, kami masih menunggu perkembangan dari penyidik,” tambahnya.
Polda Babel terus berkomitmen untuk memberantas aktivitas penyelundupan pasir timah ilegal yang marak terjadi di wilayah tersebut. Masyarakat pun diimbau untuk melaporkan segala bentuk aktivitas mencurigakan demi menjaga sumber daya alam dan mencegah kerugian negara akibat perdagangan ilegal.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: