Delegasi WOA 2022 Makan Bedulang di Musuem Maritim Belitung, Terkesan Disambut Hangat
Delegasi dari 20 negara WOA menikmati langsung Makan Bedulang tradisi Belitung, di Musuem Maritim Sijuk, Selasa (13/12) malam --
BELITONGEKSPRES.CO.ID, SIJUK - Para delegasi World Ocean Assessment (WOA) 2022 mengunjungi Musuem Maritim Sijuk dan dijamu dengan tradisi Belitung 'Makan Bedulang'.
Sebelum dijamu Makan Bedulang, para Delegasi WOA 2022 disambut tarian selamat datang, lalu dilanjutkan meninjau koleksi Museum Maritim Belitung.
Sebanyak 31 delegasi dari 20 negara WOA menikmati langsung Makan Bedulang tradisi Belitung, di Musuem Maritim Sijuk, Selasa (13/12) malam.
Sedangkan, pertemuan World Ocean Assessment (WOA) 2022 berlangsung di Hotel Sheraton, Tanjung Binga, Kabupaten Belitung mulai 13-15 Desember 2022 mendatang.
BACA JUGA:Bupati Beltim Serahkan Bantuan Perahu dan Alat Tangkap Kepada Nelayan
BACA JUGA:Diskominfo Belitung Timur Targetkan Indeks SPBE 2023 Meningkat
Penjabat Gubernur Provinsi Bangka Belitung (Babel), Ridwan Djamaluddin mengatakan, para delegasi WOA 2022 merasa sangat nyaman dengan acara penyambutan yang dilakukan.
"Kesan pertama para delegasi dari 20 negara WOA mereka merasa nyaman disambut dengan hangat," kata Ridwan Djamaluddin kepada Belitong Ekspres yang ikut menyambut para Delegasi WOA.
Menurut Ridwan, Provinsi Babel, khususnya Belitung dipercaya menjadi lokasi pertemuan World Ocean Assessment 2022 merupakan kehormatan dan kebanggaan tersendiri.
"Ini menjadi sebuah kebanggaan dan kehormatan tersendiri bagi kita karena rangkaian kegiatan global WOA 2022 diselenggarakan di sini dan Belitung ditunjuk sebagai lokasi pertemuan tentu memiliki arti penting," jelasnya.
BACA JUGA:Dishub Belitung Catat Baru 4.000 PJU Terpasang, Dari Target 10.870 Titik Sesuai SPM
BACA JUGA:500 Jemaah Umrah Belitung Berangkat ke Tanah Suci Sepanjang 2022
Ridwan Djamaluddin menambahkan, melalui pertemuan WOA 2022 ini Provinsi Babel diharapkan menjadi contoh yang baik dalam pengelolaan kebersihan lingkungan laut.
"Setelah kegiatan ini pun kami berharap Belitung dapat semakin dikenal dunia dalam pengelolaan lingkungan," ujar Penjabat Gubernur Babel.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: