Manfaat Luar Biasa Jahe untuk Kesehatan: Meredakan Nyeri Hingga Menurunkan Kolesterol
Ilustrasi: Manfaat Luar Biasa Jahe untuk Kesehatan--
Selain itu, jahe juga mengandung shogaols, gingerols, dan zingerones, ketiganya berperan sebagai antioksidan yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh.
2. Menangkal infeksi bakteri dan virus
Manfaat jahe selanjutnya bisa menangkal infeksi bakteri dan virus. Infeksi bakteri dalam tubuh dipercaya bisa dihambat berkat kandungan gingerol dalam jahe seperti shigella, E. coli, dan lain-lain.
3. Mengurangi reaksi alergi
Manfaat mengkonsumsi jahe juga dapat mengurangi reaksi alergi karena di dalam jahe terdapat anti inflamasi.
BACA JUGA:Benarkah Air Beras Bisa Cegah Kerusakan Rambut? Ini Penjelasan Pakar
BACA JUGA:Penelitian Terbaru: Mengapa Konsumsi Tomat Dianjurkan untuk Menurunkan Risiko Hipertensi
4. Anti penuaan dan kanker
Manfaat berikutnya dari sifat antiinflamasi dan antioksidatif dari jahe diyakini memiliki potensi untuk mengatur proses penuaan.
Bahkan, disebutkan bahwa jahe mungkin dapat menangkal risiko berbagai jenis kanker, meskipun diperlukan penelitian lebih lanjut untuk memastikannya.
5. Meredakan morning sickness
Manfaat jahe juga bisa meredakan morning sickness. Menurut studi dari Royal College of Obstetricians and Gynaecologists, gejala morning sickness pada awal kehamilan bisa diredakan dengan jahe.
6. Menurunkan berat badan
Jahe dapat memberikan manfaat positif dalam proses penurunan berat badan. Bagi Kamu yang sedang menjalani program diet, mengonsumsi jahe bisa jadi alternatif alami dan sehat untuk mendukung upaya menurunkan berat badan.
BACA JUGA:Selain Lalapan, Ini 10 Manfaat Minum Jus Mentimun Bagi Kesehatan Tubuh
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: