Daftar 10 Motor Paling Irit BBM Saat Ini, Nomor 1 Bikin Ngiler!

Daftar 10 Motor Paling Irit BBM Saat Ini, Nomor 1 Bikin Ngiler!

Suzuki Nex FI masih bertahan sebagai motor matik paling irit BBM dan ringan di Indonesia saat ini--Suzuki

BACA JUGA:Koleksi Motor Jadul yang Masih Populer di Tahun 2024, Ini Dia Paling Banyak Dicari

1. Suzuki Nex FI

Suzuki Nex FI masih bertahan sebagai motor matik paling irit BBM dan ringan di Indonesia. Motor ini sudah lama eksis di Tanah Air dan terus menarik perhatian banyak orang dengan keiritan bahan bakarnya yang luar biasa.

Suzuki Nex FI menunjukkan konsistensi dan keunggulan teknologinya di pasar otomotif Indonesia dengan mempertahankan gelar juara ini.

Motor ini dibekali dengan mesin 113 cc yang menggunakan teknologi SUPER F1 (Suzuki Performance Fuel Injection). Teknologi ini membuat Suzuki Nex FI mampu mencetak rekor jarak tempuh yang fantastis, yaitu klaimnya sekitar 108,8 km per liter.

Teknologi injeksi bahan bakar ini tidak hanya memberikan performa yang maksimal tetapi juga membuat Nex FI menjadi pilihan yang tepat bagi mereka yang menginginkan irit bahan bakar tanpa mengurangi daya.

BACA JUGA:Yamaha RX King Raja Jalanan Era 1980-an, Masih Digemari Pencinta Sepeda Motor Hingga Sekarang

Keberhasilan Suzuki Nex FI tidak hanya diapresiasi oleh masyarakat, tetapi juga diakui dengan rekor Muri sebagai sepeda motor paling irit di Indonesia.

Keiritan yang mengagumkan ini menjadi bukti nyata bahwa Suzuki Nex FI bukan hanya alat transportasi, tetapi juga solusi hemat dan efisien untuk mobilitas sehari-hari.

Dengan reputasinya yang kuat sebagai juara terakhir, Suzuki Nex FI terus menjadi pilihan favorit bagi pengendara yang menghargai efisiensi dan performa.

2. Honda Supra Fit

Honda Supra Fit menjadi motor kedua yang dikenal sebagai salah satu motor paling irit bahan bakar. Motor ini menggunakan mesin bebek berkarburasi 100cc yang terkenal akan ketangguhan dan perawatan yang mudah.

BACA JUGA:Turunan Ninja H2 SX, Kawasaki Pamerkan Prototype Sepeda Motor Hidrogen Pertama

Motor ini mampu mencapai efisiensi bahan bakar yang mengesankan, yaitu klaimnya sekitar 70km/liter, membuatnya menjadi pilihan yang bagus bagi mereka yang menginginkan motor yang hemat BBM dan awet untuk penggunaan sehari-hari.

Honda Supra Fit juga terkenal dengan kapasitas tangki bensinnya yang efektif. Dengan kapasitas tangki hanya 3,7 liter, motor ini tidak hanya menghemat bahan bakar tetapi juga memudahkan pengelolaan dan pengisian ulang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: