Bupati Belitung Jamu 80 Turis Mancanegara, Pemkab Siap Kembangkan Wisata Kapal Pesiar

Bupati Belitung Jamu 80 Turis Mancanegara, Pemkab Siap Kembangkan Wisata Kapal Pesiar

Penyambutan 80 orang wisatawan kapal pesiar National Geography (Linbland Cruise) di Rumah Adat Belitung, Rabu (23/11)--

BELITONGEKSPRES.CO.ID, TANJUNGPANDAN - Bupati Belitung Sahani Saleh menyambut kedatangan 80 turis mancanegara kapal pesiar National Geography dengan jamuan di Rumah Adat Belitung, Rabu (23/11) 

Di hadapan para turis Mancanegara kapal pesiar National Geography  (Linbland Cruise) tersebut, Sahani Saleh menyampaikan sejumlah potensi yang dimiliki oleh Belitung baik pariwisata, perkebunan sampai pertambangan.

Sahani mengatakan Belitung siap mengembangkan destinasi wisata kapal pesiar untuk meningkatkan arus kunjungan wisatawan mancanegara ke Belitung.

Ia juga menjelaskan, potensi kunjungan wisatawan mancanegara kapal pesiar ke Indonesia kembali meningkat setelah kasus Covid-19 melandai.

BACA JUGA:Bawaslu Beltim Sosialisasikan Kode Etik, Pastikan Jajaran Pengawas Berintegritas

"Ke depannya sejumlah sarana dan prasarana di Belitung akan kami siapkan dalam menyambut kunjungan wisatawan kapal pesiar," kata Sanem sapaan akrab Sahani Saleh kepada Belitong Ekspres usai menerima kunjungan wisatawan tersebut.

Bupati menyebutkan, meskipun kunjungan wisatawan kapal tersebut cukup singkat namun memberikan makna yang cukup berarti. "Bahkan tadi ada mereka (wisatawan) yang akan berjanji nanti akan mengunjungi Belitung lagi," paparnya.

Oleh karena itu, Sanem menerangkan, kunjungan wisatawan kapal pesiar ini menjadi pelajaran bagi Pemkab Belitung dalam menerima mereka. Meskipun singkat pada faktanya mereka menemukan sesuatu yang baru dan unik budaya maupun kuliner yang dimiliki Belitung.

Sanem melanjutkan, Pemda akan terus meningkatkan fasilitas dalam mendukung wisata pesiar. Salah satu kekurangan saat ini, lanjut Sanem, adalah keberadaan pelabuhan.

BACA JUGA:Pemdes Buluh Tumbang Latih Kelompok Tani Pembuatan Pupuk Organik

"Ada lahan yang sudah kami bebaskan di Tanjung Tinggi nanti di sana akan kami bangun Marina untuk sandar kapal yacht dan juga dibangun beach club di sana," jelasnya.

Sanem berharap, meningkatnya kunjungan kapal wisatawan kapal pesiar menambah pendapatan pelaku UMKM dan ekonomi kreatif setempat.

"Karena para wisatawan kapal (cruise) memang mereka yang berasal dari kalangan mampu dan berharap nanti perputaran uang d Belitung tinggi selama mereka berkunjung," ucapnya. 

Sementara itu, tour operator kapal pesiar Yasa mengatakan, kapal pesiar itu berangkat dari Singapura dengan tujuan akhir Bali singgah di Belitung dan berlabuh di Pelabuhan Tanjungpandan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: