Belitong FC Akan Seleksi Pemain Liga 3 Babel, Persibel Belum Pastikan Ikut

Belitong FC Akan Seleksi Pemain Liga 3 Babel, Persibel Belum Pastikan Ikut

Tim Belitong FC saat berlaga di Liga 3 Zona Babel 2021 lalu-Dok/BE-

BELITONGEKSPRES.CO.ID,  TANJUNGPANDAN - Belitong FC (BFC) akan melakukan seleksi para pemain menjelang bergulirnya Liga 3 Bangka Belitung (Babel) 2022 pada Oktober mendatang.

"Kita sudah menjadwalkan seleksi pemain pekan lalu. Namun karena kondisi hujan, akhirnya kita tunda dulu," kata Presiden Belitong FC, Hatta kepada Belitong Ekspres, kemarin.

Minggu kemarin, Belitong FC sudah mau menggelar seleksi di Stadion Pangkallalang Tanjungpandan.  Akan tetapi, karena banyaknya masyarakat yang berolahraga di stadion, akhirnya seleksi ditunda.

"Yang ikut seleksi di BFC mencapai 200 orang. Rencananya, pekan ini kita akan kembali menggelar seleksi," ujar Presiden Tim Kebanggaan Urang Belitung itu.

BACA JUGA:Taufik Mardin Sebarluaskan Perda Pelayanan Kepemudaan, Dorong Peran Pemuda Dalam Pembangunan

Hatta menjelaskan, gambaran skuad Belitong FC tahun ini berbeda dengan tahun lalu. Untuk kompetisi liga 3 tahun ini, Tim Kebanggaan Urang Belitung mayoritas menggunakan pemain lokal.

"Mungkin ada beberapa pemain dari luar Belitung yang mengisi posisi yang dibutuhkan. Untuk pelatih rencananya kita datangkan dari luar,'' pungkasnya.

Sementara itu, dari Persibel Belitung belum melakukan persiapan menjelang digulirnya Liga 3 zona Bangka Belitung (Babel) pada tahun 2022 ini.

BACA JUGA:Kelompok Tani Sawit Desa Kacang Butor Keluhkan Sikap PT Rebinmas Jaya, Tidak Menerima TBS Masyarakat

Bahkan Persibel Belitung belum pastikan apakah akan ikut Liga 3. "Belum di rundingkan," kata Ketua Umum Persibel Belitung Mirza kepada Belitong Ekspres.

Terpisah, Ketua Umum Asprov PSSI Bangka Belitung (Babel) Mintra Jaya mengatakan, rencananya Liga 3 zona Babel akan dilaksanakan pada pertengahan bulan Oktober 2022. 

"Untuk pendaftaran kita buka sejak bulan lalu sampai 15 September 2022. Untuk peserta dari tujuh kabupaten menyatakan siap," kata pria yang akrab disapa Akhwen ini.

BACA JUGA:Beliadi: DPRD Babel akan Sidak ke PKS Belitung, Harga TBS Masih di Bawah Ketetapan Provinsi

Dia menjelaskan, rata-rata tim yang akan berlaga di Liga 3 mereka menggunakan pemain muda. Sebab, selain bermain di liga 3, para pemain juga dipersiapkan untuk berlaga di Porprov.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: