Pemkab Belitung Sukses Gelar Pawai Promosi Potensi dan Capaian Pembangunan Daerah
Salah satu peserta pawai yang menampilkan tentang keberhasilan Belitung dalam menyelenggarakan pelaksanaan G20 beberapa lalu--
BELITONGEKSPRES.CO.ID, TANJUNGPANDAN - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Belitung sukses menyelenggarakan pawai promosi potensi dan capaian pembangunan daerah dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-94 tanggal 28 Oktober 2022.
Pawai itu diikuti sebanyak 166 kelompok peserta berlangsung meriah dan penuh dengan ide-ide kreatif. Masing-masing peserta menampilkan seni dan kreativitasnya dalam pawai yang juga digelar dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda tersebut.
Bupati Belitung H. Sahani Saleh menyaksikan langsung jalannya pawai tersebut dari atas panggung kehormatan yang terletak di jalan Jenderal Ahmad Yani, Kelurahan Lesung Batang atau tepatnya di depan kantor Pokja Wartawan Belitung, Sabtu (29/10).
Turut hadir menyaksikan langsung yakni Wakil Bupati Belitung, Isyak Meirobie, Sekretaris Daerah Kabupaten Belitung H. MZ Hendra Caya, Ketua DPRD Belitung Ansori, Kapolres Belitung AKBP Tris Lesmana Zeviansyah, Danramil Tanjunpandan Mayor Arm Frengky Triwibowo beserta tamu undangan lainnya.
BACA JUGA:Pawai Pembangunan di Belitung Digelar Siang Ini, Ada 166 Kelompok Peserta
BACA JUGA:Sasana Tinju Patimura Juara Umum Kejuaraan Tinju Amatir Danlanud ASH Cup 2022
Menurut Bupati, bahwa pelaksanaan pawai promosi potensi pembangunan daerah Belitung tahun 2022 ini berjalan sukses dan sangat meriah.
Ia mengapresiasi para peserta yang telah menampilkan kreativitasnya dalam pawai tersebut. "Kita melihat ada beberapa peserta yang menampilkan inovasi, kreatif dan sesuatu yang baru," kata Sahani Saleh.
Dia melanjutkan, peserta juga menampilkan tema yang sesuai dengan kondisi capaian pembangunan di Belitung saat ini. Sebagai contoh, peserta menampilkan tentang keberhasilan Belitung dalam menyelenggarakan pelaksanaan G20 beberapa lalu.
"Kemudian juga untuk mempersiapkan Belitung sebagai tuan rumah World Ocean Assessment 2022 nanti," tandas pria yang akrab disapa Sanem.
BACA JUGA:Di Babel Ada Bantuan Hukum Masyarakat Miskin, Taufik Mardin Jelaskan Prosedurnya
BACA JUGA:SMAN 1 Manggar Ekspansi Aksi Literasi Digital di Desa Budaya Lalang
Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Belitung H MZ Hendra Caya mengatakan, pelakasanaan tahun ini lebih baik dari pada tahun sebelumnya. Apalagi Pemkab Belitung terus berupaya melakukan yang terbaik.
"Tahun ini lebih terseleksi pesertanya, dan lebih kreatif dan berinovasi dibanding tahun-tahun lalu," kata Hendra Caya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: