SMAN 1 Manggar Sisihkan 600 Tim dari 32 Negara, Raih Prestasi Membanggakan di Ajang ISIF 2023
Foto bersama kepala sekolah Sabarudin dan Tim TTG SMAN 1 Manggar yang meraih prestasi membanggakan di ajang ISIF 2023-ist-
BACA JUGA:Nabila Sakinah Sabet Gelar Dayang Beltim 2023, 4 Siswa SMAN 1 Manggar Lainnya Ikut Sumbang Prestasi
”Bangga pastinya karena saya benar-benar melihat semangat tim yang sangat luar biasa. Semoga semangat ini dapat ditularkan kepada siswa lainnya dan kedepannya prestasi ini terus meningkat," ungkap Resgiana.
Ungkapan syukur dan bangga juga disampaikan oleh Kepala SMAN 1 Manggar, Sabarudin. Dia mengucapakn selamat atas capaian prestasi dari tim TTG.
"Saya tentu sangat bangga dan bersyukur tim ini dapat meningkatkan prestasinya di ajang ISIF 2023," kata Sabarudin.
Capaian tersebut tentunya menambah daftar prestasi SMAN 1 Manggar yang merupakan indikasi konsistennya sekolah ini dalam mendulang prestasi. Terutama dalam bidang pengembangan teknologi.
BACA JUGA:SMAN 1 Manggar Juara Umum O2SN Belitung Timur 2023, Bukti Prestasi Terlengkap Sekolah
“Tentunya semua capaian ini tidak akan kami dapatkan tanpa kolaborasi semua pihak yang telah mendukung. Oleh sebab itu, saya ucapkan terimakasih kepada tim TTG, pembina, guru, staff, dan seluruh keluarga besar SMAN 1 Manggar," ujarnya.
"Terima kasih pula kepada orang tua, pengawas bina, dan masyarakat yang selalu mendoakan keberhasilan sekolah ini. Totalitas adalah kunci kualitas," tandas Sabarudin. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: sman 1 manggar