Sepanjang Tahun 2022 BNNK Belitung Canangkan 2 Desa Bersinar

Sepanjang Tahun 2022 BNNK Belitung Canangkan 2 Desa Bersinar

Kepala BNNK Belitung Nasrudin--

BELITONGEKSPRES.CO.ID, TANJUNGPANDAN - Sepanjang Tahun 2022 ini Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Belitung telah meresmikan dua Desa Bersih Narkoba (Bersinar).

Dua desa itu yakni Desa Lalang, Kecamatan Manggar, Kabupaten Belitung Timur (Beltim) dan Desa Pegantungan, Kecamatan Badau, Belitung.

Kepala BNNK Belitung Nasrudin mengatakan, dengan pencanangan Program Desa Dersinar itu memberikan suatu kesiapan kepada mereka untuk bersama-sama menciptakan desa yang berkomitmen bersih dari narkoba.

"Apalagi letak geografis Desa Pegantungan itu di lokasi perairan yang bisa masuk dari mana saja. Tentunya kita harus esktra hati-hati dalam mengantisipasi tindak penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba," kata Nasrudin kepada Belitong Ekspres, Kamis (25/8) kemarin.

BACA JUGA:Terbukti Bersalah Kasus Judi, 11 Bos Timah Hanya Divonis 30 Hari, Sidang 19 Menit

BACA JUGA:Biro Perjalanan Umrah Belitung Mulai Rutin Berangkatkan Jemaah ke Tanah Suci

Menurut Nasrudin, selanjutnya masih ada satu lagi desa yang akan digarap jadi Desa Bersinar yakni Desa Air Merbau Tanjungpandan.

"Tim sudah bergerak, dan pak bupati menyambut positif, karena dengan begini ada komitmen yang mengikat," terangnya.

Pencanangan Desa Bersinar merupakan targer pusat sebagai program prioritas nasional. Maka BNNK Belitung sepanjang tahun 2022 menargetkan 3 Desa Bersinar.

"Kita mengampu daerah kerja di Belitung dan Beltim," ujar Nasrudin.

BACA JUGA:Serda Jamilludin Gotong-royong Perbaiki Rumah Warga Mentigi

BACA JUGA:Dindikbud Belitung Sudah Berikan Sanksi Oknum Guru Tampar Murid SD

Ia berharap, bagi yang sudah dilaunching dan diresmikan sebagai desa berkomitmen bersih narkoba agar dicermati, disiasati melalui pertemuan-pertemuan yang melibatkan semua unsur di desa tersebut.

Kemudian Nasrudin juga meminta langsung bergerak dengan mensiasati Anggaran Dana Desa (ADD) dan Dana Desa (DD), seperti menghubungkan edukasi P4GN, pemasangan banner dan lain-lainnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: